Per Januari 2012, blog saya migrasi ke Wordpress ya. Ini tautannya kalau mau mampir (http://okki-sutanto.com), trims! =D

Jumat, 29 Februari 2008

Kunimitsu


Kunimitsu.

Buat para penggemar komik, nih komik dijamin bisa bikin seger loe-loe semua..
Ceritanya yang bertema politik sangat beda sama kebanyakan komik yang isinya cuma cinta-cintaan mulu. Jadi, nih komik bercerita tentang kehidupan seorang anak muda bernama Kunimitsu Mutou. Dia udah muak ngeliat kehidupan di jepang yang penuh kebusukan politikus (Ga beda sama di Indo sebenernya). Dia lalu bercita-cita pengen jadi laki-laki yang akan mengubah Jepang. Komik karangan Yuma Ando ini bisa memberikan kita pengetahuan yang lebih baik akan bobroknya sistem politik di suatu negara.

Perjuangan mengubah Jepang dimulai Kunimitsu dengan menjadi sekretaris seorang calon walikota yang sangat berwibawa dan memiliki idealisme mulia. Padahal, kunimitsu buta sama sekali ama dunia politik. Bahkan bisa dikatakan, Kunimitsu cuma cowok yang ngandelin otot daripada otak. Dalam usahanya memenangkan sang calon walikota tersebut, Kunimitsu selalu terlibat dalam masalah-masalah rumit, mulai dari Yakuza, tekanan dari politikus lain, hingga kelompok aliran sesat. Kesemua masalah itu dirangkum dengan suasana kocak yang jarang ditemui di komik-komik lain.

Baca deh nih komik, dijamin kagak nyesel! hehehe..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...